Bagi orang tua sangat penting untuk mengetahui cara merawat bayi, terutama pada rambutnya. Cara Merawat Rambut Bayi merupakan hal wajib yang harus diketahui oleh semua orang tua. Rambut bayi merupakan mahkota kecil yang akan menghiasi tubuhnya saat ia beranjak dewasa
Setiap bulan, rambut bayi tumbuh rata-rata sekitar satu centimeter (1 cm). Namun ada yang rambutnya belum tumbuh sampai usia 12 bulan dan ada yang rambutnya sudah lebat sehingga perlu dipotong secara teratur.
Ada beberapa hal yang perlu dilakukan Orang Tua untuk merawat rambut bayinya.
- Keramasilah Rambut Bayi Secara Rutin
Mengeramasi bayi atau balita memang cukup sulit. Kebanyakan anak kecil tidak suka air memercik ke wajahnya dan takut shampo masuk ke matanya. Agar lebih mudah, keramasilan ia waktu berendam. Minta dia untuk rebah sehingga rambutnya basah. Waktu ia duduk kembali, cepat keramasi. Gunakan semprotan untuk membilas dengan posisi kepala si kecil agak menengadah. Bisa juga kenanakan bandana plastik agar air dan shampo tidak masuk ke matanya. - Memberi Minyak Kemiri pada Bayi
Cara merawat rambut bayi agar tumbuh sehat dan lebat adalah dengan memberi minyak kemiri pada rambutnya. Minyak kemiri, bisa didapatkan dengan cara menumbuk beberapa biji kemiri yang sudah dibakar, kemudian masukkan ke dalam kain dan peras hingga mengeluarkan minyak. Minyak inilah yang akan mempercepat pertumbuhan rambut si kecil. Cara alami menumbuhkan rambut bayi ini bisa menjadi cara efektif untuk mendapatkan rambut yang lebih sehat, kuat, dan lebat. - Menyisir Rambut Dengan Halus
Jika rambut si kecil telah panjang, sisirlah secara teratur agar tidak kusut. Hati-hati sewaktu mengepang atau menguncir rambutnya. Jangan ditarik terlalu kuat karena dapat membuat rambutnya rontok atau menjadi pitak. Jika rambutnya panjang atau keriting, gunakan pelembab atau condistioner setelah bershampo supaya rambutnya tidak kusut. Jangan menggosok-gosok rambut dengan handuk untuk mengeringkannya, lebih baik ditepuk-tepuk. Jika masih kusut juga, gunakan pelembab berbentuk spray serta sisir yang giginya jarang. Pelembab spray tidak perlu dibilas lagi. - Memberi Asupan Vitamin pada Bayi
Bayi memerlukan banyak vitamin dan mineral agar rambutnya tumbuh sehat. Beri bayi makanan yang penuh gizi dan nutrisi seperti buah-buahan, sayur-sayuran dan protein. Selain membuat tubuh bayi sehat, asuoan vitamin vitamin tersebut juga membuat rambut bayi lebih subur dan menghindarkan rambut bayi dari berbagai masalah, seperti masalah ketombe, kerak kepala, maupun munculnya kutu rambut.
Itulah beberapa panduan yang perlu dilakukan orang tua untuk merawat rambut bayi secara alami. Semoga bermanfaat
CONVERSATION